Jumat, 08 Maret 2013

Dahsyatnya tujuh Amalan Sunnah Rosulullah Saw


Kenapa hanya tujuh, bukankah banyak amalan - amalan yang di lakukan Rosulullah Saw??.Mungkin ini yang ada di benak anda saat ini dengan melihat dari Head Line di atas.
Namun perlu kita ketahui bawasannya Rosulullah Saw  melakukan dan mengisi lembar harian mulai dari bangun tidur dimalam yang senyap hingga tidur lagi mengawali dengan ibadah shalat malam (Tahajud ) dilanjutkan dengan Tadzabur Al- Qur'an sampai dengan saat adzan subuh  berkumandang berangkatlah beliau ke masjid untuk shalat subuh berjama'ah. Sepulang dari masjid kadang beliau mencari sahabat yang kurang mampu lalu mensedekahkan sebagian rizkinya.

Tidak lupa beliau dalam setiap aktivitasnya selalu suci yaitu saat batal segera berwudhu. Menjelang waktu Duha kembali  bersua dengan yang  Maha Agung  dengan shalat Duha, serta kapan pun , dimana pun dan kondisi apa pun  beliau selalu berdzikir dan memperbanyak istigfar.

Maka yang  dilakukan Rosulullah Saw setiap hari itu ada tujuh amalan sunnah. Amalan sunnah tersebut diantaranya :

1.  Shalat Tahajud 
Banyak sekali fadhilah dan keindahan sholat malam, Rosulullah Saw pernah ditanya " Shalat   apakah yang       lebih utama setelah shalat lima waktu?" Beliau menjawab dengan tegas "Shalat Malam" ( HR.Muslim ). Keutamaan  penikmat shalat malam Tercatat sebagai orang yang baik dan berhak  mendapat  balasan kebaikan berupa anugerah rahmat  dari-Nya,  mendapat penyempurnaan  atas kekurangan kewajiban sholat, meningkatkan derajat  mendapat pujian dari Allah Swt. 
Dampak untuk kesehatan pun juga baik karena gerakan dalam shalat merupakan terapi sehat.

2. Membaca Al - Qur'an
Rosulullah Saw mempertegas " siapa yang mencari petunjuk selain Al- qur'an , pasti akan tersesat".
Membaca Al- Qur'an tak hanya bernilai ibadah tetapi bagi pembaca Al -Qur'an keadaan mereka dilukiskan Nabi Muhammad Saw  " Rumah yang didalamnya dibacakan Al- Qur'an akan terlihat penduduk langit sebagaimana  penduduk bumi melihat  gemerlap bintang - bintang  di langit "( HR.Baihaqi ) dan sebaliknya orang yang malas membaca Rosulullah memperingatkan " Sesungguhnya orang yang di dalam hatinya  tidak terdapat  sesuatupun dari Al-Qur'an , bagaikan rumah yang sepi ( menyeramkan )" (HR. Tarmidzi ).

3. Shalat Subuh Berjamaah di Masjid
Ini adalah sebuah syariat  " Sesungguhnya shalat yang paling berat bagi orang munafik adalah shalat isya' dan subuh. Sekiranya mereka mengetahui apa yang terkadang di dalamnya , niscaya mereka akan mendatangi keduanya sekalipn dengan merangkak." ( HR. Bukhari  dan Muslim ).

4. Shalat Duha
Fadhilah shalat ini sangat luar biasa, "Barang siapa yang mendirikan shalat  Duha sebanyak dua belas rekaat, niscaya Allah Swt akan membangunkan sebuah istana baginya di surga dan  sholat 2 rekaat adalah pengganti sedekah karena setiap pagi setiap sendi mempunyai hak diberi sedekah oleh kita, maka cukup dengan mengganti nya dengan berduha.

5. Sedekah
Semua pasti sudah banyak yang tahu dan mengerti  tentang betapa banyak manfaat sedekah dan juga pahala yang berlipat - lipat.  Dimana sedekah ibarat menanam pohon setiap pohon memiliki tujuh cabang, setiap cabang memiliki tujuh puluh ranting  dan setiap ranting memiliki tujuh ratus ranting - ranting yang lain jadi pahala sedekah itu tujuh ratus kali lipat. Tidak ada orang menjadi miskin karena sedekah.

6. Menjaga Wudhu
Wudhu ada terbagi dua dimensi yaitu dimensi lahiriah wudhu, yang menghasilkan kesegaran, kenyamana dan keelokan rupa.Kemudian  dimensi rohaniah wudhu, dimana muka yang dalam  keseharian bergumul dengan persoalan dunia dan segala macam interiknya sperti keombongan , kemunafikan dsb. Ketika muka dibasuh dengan air, maka makna holistic wudhu, bukan pada hilangnya kotoran di wajah tetapi menghapus dunia yang berekspresi di wajah.

7. Berdzikir
Dzikir adalah ibadah yang tidak ada batasannya dan dilakukan dengan keadaan berdiri, duduk dan berbaring, beda dengan ibadah lain seperti sholat dan puasa bila waktu yang telah ditentuka usai maka gugur sudah tugas itu.
Dengan mengingat Allah maka hati akan tenang, melembutkan matahati dan damai setiap saat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar